Kiat Agar Ringan dalam Perjalanan Hidup Ini

Kiat Agar Ringan dalam Perjalanan Hidup Ini - Ustadz Mizan, Lc.

Bismillahirrahmanirrahim, Alhamdulillahirabbil 'Alamiin Wal Aaqibatu Lil Muttaqin walaa adwana illa ‘aladh-dhoolimiin laillaaha illallah wa asyhadu'anna muhammadan 'abduhu wa rasuluhu laa nabiya ba'da.

Saudaraku yang dirahmati Allah azza wa jalla kita mendengar suatu hadits dari nabi shalallahu'alaihi wasallam, dan hadits ini diriwayatkan oleh imam bukhari dan imam muslim, nabi bersabda
السَّفَرُ قِطْعَةٌ مِنَ الْعَذَابِ ، يَمْنَعُ أَحَدَكُمْ طَعَامَهُ وَشَرَابَهُ وَنَوْمَهُ ، فَإِذَا قَضَى نَهْمَتَهُ فَلْيُعَجِّلْ إِلَى أَهْلِهِ
Safar adalah bagian dari adzab (siksa). Ketika safar salah seorang dari kalian akan sulit makan, minum dan tidur. Jika urusannya telah selesai, bersegeralah kembali kepada keluarganya.” (HR. Bukhari no. 1804 dan Muslim no. 1927).
"Safar, bepergian adalah potongan dari adzab, bagian dari siksa Allah subhanahu wa ta'ala"
artinya bagaimana? ketika kita musafir, makanan kita susah, minumnya kita susah istirahatnya kita susah, namun ketahuilah bahwasanya di dunia ini ada dua jenis safar, ada dua jenis perjalanan, perjalanan pertama perjalanan yang menyusahkan dan melelahkan, perjalanan yang kedua perjalanan yang penuh dengan kenikmatan dan tidak mendatangkan lelah, maka inilah dia ibarat sebagai perumpamaan perjalanan seorang hamba ketika dia menempuh hamba, ini lah perjalanan yang memberatkan, perjalanan yang mendatangkan lelah, kemudian yang kedua adalah perjalanan untuk menuju Allah subhanahu wa ta'ala dan menuju negeri akhirat hal ini telah dibawakan oleh salah seorang ulama kita menggambarkan antara perjalanan yang melelahkan dan tidak melelahkan, nabi Allah Musa 'alaihi salatu assalam ketika beliau berjalan bersama budaknya, bersama pembantunya, bersama ghulamnya untuk mendatangi khidir 'alaihi salatu assalam, ketika sampai ditengah jalan dia kecapekan, ia mengatakan kepada ghulamnya
"Tolong siapkan, bawakan makan siang kita, sungguh perjalanan telah melelahkan kita"
Hanya sesaat, hanya baru setengah perjalanan, nabi Allah Musa 'alaihi salatu assallam lelah, inilah dia perjalanan ketika seorang hamba menuju hamba, ketika seorang makhluk menuju makhluk, tapi ketika seorang makhluk menuju Allah subhanahu wa ta'ala maka tidak akan terasa lelah dan tidak akan terasa susah semua halangan dan rintangan yang ia hadapi, sebagaimana nabiallah Musa 'alaihi salatu assalam juga di panggil oleh Allah subhanahu wa ta'ala untuk bertemu dengan-Nya, (berapa malam?) tiga puluh malam,ditambah sepuluh lagi, yang mana selama itu nabiallah Musa 'alaihi salatu assalam tidak pernah merasa lelah tidak pernah merasa capek,maka demikian pula hati ini ketika berangkat menuju Allah subhanahu wa ta'ala ketika berangkat untuk menuju akhirat dia tidak akan pernah merasakan lelah tidak pernah akan merasakan capek justru kegembiraan yang menyelimutinya, kita ambil satu contoh, baginda Rasulillahi shalallahu'alaihi wasallam ketika beliau lelah, ketika beliau capek apa Rasul shalallahu'alaihi wasallam kepada bilal? ya bilal, tenangkan aku, berikan aku istirahat dengan melakukan ibadah dengan melakukan shalat lillahi azza wa jalla. Maka seorang hamba ketika dia berjalan menuju akhirat dengan penuh keikhlasan dan mengikuti petunjuk baginda Rasulillahi shalallahu'alaihi wasallam dia tidak pernah akan merasakan lelah, demikian pula yang digambarkan oleh nabi shalallahu'alaihi wasallam, yaitu seorang yang telah merasakan manisnya iman, seorang yang telah tertancap dihatinya keimanan, maka akan gampang, akan mudah segala halangan dan rintangan yang ia hadapi ketika menuju Allah subhanahu wa ta'ala

Itulah pelajaran, peringatan, gambaran bagi kita didunia bahwasanya perjalanan akhirat memang sesuatu yang memberatkan, tetapi dengan melihat sesuatu ganjaran yang besar di sisi Allah subhanahu wa ta'ala, akan ringanlah, akan mudahlah segala tantangan dan ujian yang kita hadapi.

Wallahu ta'ala a'lam wa shalallahu alannabiyina muhammad wa ala alihi wa ashabihi wassallam walhamdulillahirabil 'alamin

No comments:

Post a Comment

Tak ada gading yang tak retak!!
Komentar dan masukan yang bersifat membangun selalu kami harapkan, demi kebaikan bersama.

Pages